Minggu, 02 Desember 2012

Sepakbola itu Fun!

Sepakbola itu olahraga. Sepakbola itu permainan. permainan olahraga bersifat fun. harus melahirkan kesenangan. maka ketika unsur-unsur lain mencemari, maka sepakbola akan kehilangan 'fun'-nya. sepakbola yang seharusnya memberikan kesenangan malah akan memberikan hal negatif yg bertentangan.
lihatlah ketika sepakbola telah dicemari industrialisasi. sepakbola dan segala perangkatnya menjelma jadi bisnis raksasa yg sangat menggiurkan. jual beli pemain, sponsorship, sampai hak siar tak bisa dinafikan membawa pengaruh besar pada sepakbola. banyak sisi positive yang didapat,tetapi tak sedikit juga hal negatif yang berkembang. Sepakbola 'dipermainkan' para pemodal untuk motif ekonomi,hingga tanpa sadar membunuh 'fun' yang menjadi tujuannya semula.
tidak hanya dicampuri urusan 'perut',sepakbola juga mulai jadi komoditas politik. ambil contoh kisruh di tubuh pssi. pssi telah menjelma jadi lembaga penuh intrik politik yang tidak hanya mengganggu kerja lembaga,tapi juga membunuh kesenangan dlm sepakbola.
Sepakbola yang harusnya penuh tawa, malah jadi serius. wajar ketika muncul letupan letupan disana sini, tidak hanya pemain,atau manajemen, 'keseriusan' juga menular ke para penonton. perkelahian, perilaku tidak patut, hingga kecurangan adalah buah dari sepakbola yang menjelma menjadi sesuatu yang serius.
Sepakbola yang telah dicemari itu menjadi kuda tunggangan, baik untuk memuaskan nafsu berkuasa, nafsu ekonomi, sampai sekedar nafsu ingin lebih dari orang lain. jangan heran jika ada dendam,jangan heran jika muncul kerusuhan,jangan heran jika korban pun berjatuhan.
Mari kita lihat sepakbola dengan lebih jernih. kita kembalikan sepakbola sebagai sebuah permainan. ingat prinsip ini,dan terapkan dalam menyikapi semua hal yang berhubungan dengan sepak bola.
jangan terlalu serius. semua untuk kesenangan. semua untuk senyum dan tawa.bukan duka apalagi sengsara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar